Wisata Pantai Bangko-bangko Yang Mempesona
Thursday, February 26, 2015
Edit
Pantai bangko-bangko adalah salah satu kawasan wisata pantai yang ada di desa Batu Putih tepatnya di kecamatan Sekotong, Lombok bagian barat. Pantai bangko-bangko merupakan pantai yang berhadapan langsung dengan pulau Nusa Penida yang mana terlihat samar pada garis pantainya. Di pantai bangko-bangko ini merupakan salah satu tempat terfavorit bagi para pencinta selancar, sebab pantai bangko-bangko relief ombak pantainya yang sangat panjang yang sambung-menyambung, yang mana hal inilah yang menjadikan pantai bangko-bangko menjadi tempat ideal di lakukan kegiatan surfing. Dan itu kendatinya meskipun pantai bangko-bangko ini tidak terlalu terkenal, namun pantai ini selalu di ramaikan oleh para turis yang biasanya ingin mencoba menaklukkan ganasnya ombak di pantai tersebut, atau hanya sekedar berjemur di tepi pantai bangko-bangko. Terlepas dari hal tersebut, ternyata pantai bangko-bangko ini menyuguhkan keindahan alam yang sangat mempesona yang patut untuk Anda nikmati. Ingin tahu seperti apa keindahan yang mempesona di pantai bangko-bangko? Simak terus ulasannya di bawah ini mengenai wisata pantai bangko-bangko yang mempesona.
Pantai bangko-bangko selain menjadi tempat yang pas untuk olahraga air, di pantai ini juga terdapat beberapa keindahan alam yang masih perawan yang sangat mempesona, yang mana jikadi lihat dari cantiknya hamparan pasir putih yang sangat bersih sepanjang pantai bangko-bangko serta ombak lautnyayang sangat eksotis menjadi salah satu pemandangan yang luar biasa menakjubkan, bahkan di pantai bangko-bangko ini Anda juga akan di suguhkan dengan keindahan alam bawah lautnya yang terlihat sangat cantik. Sembari menikmati keindahan alam yang ada di pantai bangko-bangko ini, Anda juga bisa menikmati kelezatan menu makanan dari restoran yang berada di dekat pantai tersebut. Dan hal ini tentunya akan menjadi momen liburan yang tidak akan pernah Anda lupakan di pantai bangko-bangko Lombok tersebut.
Selain menyimpan keindahan yang sangat memikat, pantai bangko-bangko ini juga memiliki spot-spot yang pas di kunjungi jika Anda memiliki hobi memancing. Semoga wisata pantai bangko-bangko yang mempesona tersebut menjadi satu-satunya liburan yang sangat mengesankan.